Masih Tahap Renovasi, VinFast Siapkan Dealer di Margonda Depok

Wisnu Andebar - Senin, 15 Januari 2024 | 10:30 WIB

Dealer VinFast Depok sedang tahap renovasi (Wisnu Andebar - )

GridOto.com - VinFast akan melakoni debut perdananya di Tanah Air melalui ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada Februari mendatang.

Sejumlah dealer pun dipersiapkan oleh merek mobil asal Vietnam tersebut, salah satunya berlokasi di Jalan Margonda Raya Nomor 201, Depok, Jawa Barat.

Berdasarkan pantauan GridOto.com, dealer VinFast Depok saat ini masih dalam tahap renovasi dan akan rampung dalam waktu dekat.

Belum ada aktivitas di dealer VinFast Depok seperti tenaga penjual yang berjaga ataupun unit display yang dipajang.

Selain itu, plang nama dealer juga belum terpasang di bangunan tersebut.

Hanya terlihat beberapa pekerja bangunan sedang melakukan renovasi, untuk menyesuaikan kebutuhan fasilitas di dealer.

Lebih lanjut, VinFast kabarnya bakal langsung fokus untuk memasarkan mobil listrik, salah satunya ialah VF5 sebagai model pertama mereka di Indonesia.

VinFast
VinFast VF5 Plus menjadi mobil baru di Vietnam.


keseriusan merek mobil asal Vietnam ini juga ditunjukan dengan rencananya untuk membangun pabrik di Indonesia.

Kabarnya pabrik VinFast di Indonesia bakal menjadi basis produksi untuk mobil setir kanan mereka dan mulai beroperasi pada 2026.

Baca Juga: Terbang ke Vietnam Jokowi Ajak VinFast Buka Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Sudah Investasi Rp 18,7 Triliun

Untuk itu pada tahun pertama kiprahnya di Indonesia, VinFast akan mendatangkan produknya dengan skema Completely Built Up (CBU) atau diimpor secara utuh dari Vietnam.

Bicara spesifikasi, mobil listrik VF5 dibekali motor bertenaga 134 dk dan torsi 135 Nm.

Sementara baterainya menggunakan Lithium-ion berkapasitas 37,23 kWh yang diklaim memiliki jarak tempuh lebih dari 300 kilometer.

VinFast mengklaim baterai VF5 Plus bisa diisi 10-70 persen dalam waktu 30 menit saja.