Tambah Klasik, Ini Warna Baru Bebek Retro Honda Super Cub C125

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 10 Januari 2024 | 17:39 WIB

penampakan warna baru Honda Super Cub C125 di Thailand (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Honda Thailand melalui brand Cub House memperkenalkan warna baru untuk Super Cub C125 melalui akun media sosialnya.

Kelir anyar bernama Prestige Classy Blue ini sukses menambah aura klasik dari motor bebek retro tersebut.

Honda Super Cub C125 Prestige Classy Blue hadir dalam balutan bodi biru satin yang dan dikombinasikan dengan aksen putih khas motor bebek lawas.

Sebagai pelengkap, jok model terpisah pada motor ini dilapisi sarung warna merah cerah sehingga menambah daya tariknya.

young-machine.com
detail tampilan Honda Super Cub C125 Prestige Classy Blue

Melansir dari young-machine.com, datangnya warna baru tersebut bakal melengkapi pilihan kelir Essence Gray dan Matte Soft Black.

Selain tampilan yang lebih segar, diprediksi tidak akan mengalami perubahan spesifikasi teknis dan fitur dari versi sebelumnya.

Honda Super Cub C125 dibekali mesin silinder tunggal 123,94 cc SOHC injeksi PGM-FI berpendingin udara.

young-machine.com
Honda Super Cub C125 Thailand dibekali lampu LED dan panel instrumen kombinasi digital-analog

Baca Juga: Bebek Retro Honda Dream 125 2024 Limited Edition Meluncur, Ini Wujudnya

Jantung pacu dengan bore x stroke: 50 x 63,1 tersebut memiliki tenaga 9,65 dk di 7.500 rpm dan torsi maksimal 10,4 Nm di 6.250 rpm.

Output tersebut disalurkan ke roda belakang dengan menggunakan transmisi semi otomatis 4-percepatan.

Geser ke kaki-kaki, ban depan-belakang sudah pakai tipe tubeless yang lebih safety ketimbang versi tabung dan dilengkapi rem depan cakram.

Meski tampilannya klasik, motor ini dibekali fitur canggih seperti smart key, pencahayaan full LED, panel instrumen kombinasi digital-analog, sampai Seat Electric Opener.