BYD Akan Meluncurkan Mobil Listrik Pertamanya di Indonesia Pekan Depan

Dwi Wahyu R. - Rabu, 10 Januari 2024 | 08:22 WIB

Masuk Indonesia semester I 2024, BYD merupakan singkatan dari ini. (Dwi Wahyu R. - )

GridOto.comBYD akan meluncurkan mobil listrik pertamanya di Indonesia pekan depan.

BYD yang merupakan singkatan dari Build Your Dreams ini akan debut di Indonesia sekaligus meluncurkan produk mobil listrik perdananya di Tanah Air pada Kamis, 18 Januari 2024.

Dalam undangan yang diterima redaksi GridOto.com (9/1/2024), acara peluncuran produsen mobil listrik BYD di Indonesia rencananya akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto, dan sejumlah petinggi PT BYD Motor Indonesia.

BYD saat ini merupakan salah satu produsen mobil listrik terbesar di dunia di samping Tesla.

Pada 2023 lalu BYD sukses menjual 3.024.417 unit mobil elektrifikasi atau kalau di China disebut NEV (New Energy Vehicles) yang terdiri dari BEV (Battery Electric Vehicle), HEV (Hybrid Electric Vehicle), dan PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).

BYD
Tulisan Build Your Dream di BYD Seal

Baca Juga: BYD Resmi Bakal Masuk ke Pasar Mobil Listrik Indonesia Tahun 2024

Dari 3 juta mobil yang dijual, sekitar 1.574.822 unit (52%) merupakan mobil listrik murni alias BEV.

Sementara sisanya sekitar 1.449.595 unit (48%) merupakan mobil Hybrid dan Plug-in Hybrid.

Yup, sejak tahun lalu BYD sudah enggak menjual mobil konvensional atau yang pakai mesin pembakaran internal (Internal Combustion Engine, ICE).