GridOto.com – Hari ini PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) secara resmi merilis W175TR Model Year 2024.
Sport retro bergara tracker klasik ini mendapatkan warna baru yang lebih segar.
Jika pada 2023 dijual dengan satu pilihan warna, hijau berjuluk Lime Green. Kali ini di 2024, warna yang dipilih adalah Pearl Brillian Yellow.
Menurut Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion PT. KMI, warna yang nyentrik ini menggambarkan pengendara W175TR yang lebih percaya diri.
Kelir kuning pada tangki bahan bakar ini dipadu dengan striping sederhana dengan warna hitam dan putih.
Sedang cover box kanan kiri, sepatbor depan-belakang hingga cover headlamp masih dipertahankan berwarna hitam.
Untuk harga, tidak berubah. Tetap Rp 34,3 juta on the road Jakarta. Harga tetap sama karena secara spesifikasi teknis juga sama saja.
Motor ini mengusung mesin 177 cc, satu silinder SOHC 2 klep, karburator, berpendingin udara dan memiliki transmisi 5-speed.
Baca Juga: Cruiser 125 Cc Baru Ini Mirip Honda Rebel, Tenaga Mesinnya Ngalahin Kawasaki W175
Fitur-fiturnya, ada suspensi depan teleskopik berdiameter 30 mm, sedang bergaya up-style, knalpot tipe megaphone dengan cover kroom.
Oiya jika dibandingkan dengan Kawasaki W175 standar, W175TR ini punya suspensi dan jarak terendah ke tanah yang lebih tinggi.
Tujuannya agar memiliki kemampuan offroad yang lebih baik jika dibandingkan dengan varian W175 series yang lain.
“Start delivery untuk varian ini, mulai pada bulan Januari 2024,” yakin Michael.