GridOto.com - Mobil baru di kelas Low Cost Green Car (LCGC), salah satu pilihannya ada Daihatsu Sigra.
Buat yang berencana beli mobil baru Daihatsu Sigra dalam waktu dekat, bisa simak spesifikasi dan daftar harga terbarunya untuk periode Januari 2024.
Daihatsu Sigra yang dipasarkan di Tanah Air tersedia dalam dua pilihan mesin.
Di antaranya mesin berkapasitas 1.200 cc dengan kode 3NR-VE 4-silinder mampu menghasilkan tenaga 87 dk pada 6.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 4.200 rpm.
Mesin dengan teknologi Dual VVT-i ini disandingkan dengan pilihan transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.
Sedangkan mesin 1KR-VE 3-silinder 1.000 cc VVT-i mampu menyemburkan tenaga 67 dk pada 6.000 rpm dan torsi 89 Nm pada 4.400 rpm.
Untuk pilihan mesin 1.000 cc hanya dipersenjatai transmisi manual 5-percepatan.
LCGC tujuh penumpang ini terakhir kali mendapatkan penyegaran pada Juli 2022 lalu dengan beberapa ubahan.
Pada sisi eksterior, kembaran Toyota Calya ini disematkan gril baru, smoked LED headlamp, spion, antena shark fin, dan juga pelek baru.
Baca Juga: Daihatsu Sigra Jadi Juara Bertahan Kategori TCO GridOto Award 2023
Sedangkan interiornya diberi warna serba hitam baik dari jok dan plafonnya.
Harga mobil baru Daihatsu Sigra pada Januari 2024 stabil dibanderol mulai Rp 136 juta untuk varian 1.0 D MT.
Sedangkan untuk varian termahalnya yakni 1.2 R AT DLX dihargai Rp 180,6 juta on the road (OTR) Jakarta.
Berikut daftar harga OTR Jakarta Daihatsu Sigra periode Januari 2024 dihimpun dari website resmi daihatsu.co.id:
Tipe | Harga |
1.0 D MT | Rp 136 juta |
1.0 M MT | Rp 146,6 juta |
1.2 X MT | Rp 155,3 juta |
1.2 X MT DLX | Rp 160,9 juta |
1.2 X AT | Rp 168,6 juta |
1.2 X AT DLX | Rp 174,1 juta |
1.2 R MT | Rp 162 juta |
1.2 R MT DLX | Rp 165,8 juta |
1.2 R AT | Rp 176,8 juta |
1.2 R AT DLX | Rp 180,6 juta |