GridOto.com - Ban mobil adalah komponen yang bersinggungan langsung dengan permukaan jalan.
Ban mobil ditopang oleh kaki-kaki yang berkerja saling berkaitan.
Dalam keadaan normal, rata-rata keausan ban mobil mulai terjadi di 40.000 km bahkan bisa lebih tergantung jenis ban.
Namun ternyata ban mobil bisa jauh lebih cepat aus karena kondisi kaki-kaki yang bermasalah lho.
Banyak komponen kaki-kaki yang bisa menyebabkan ban mobil jadi aus.
Baca Juga: Persiapan Musim Hujan, Bahaya Ban Botak Jika Masih Terus Dipakai
"Ban mobil yang jadi cepat aus karena beberapa komponen seperti tie rod atau bushing-bushing yang rusak," buka Hendra, kepala mekanik bengkel Barbar Motorsport di ruko Grand Wisata, Tambun.
"Hal ini dikarenakan saat ada komponen yang rusak maka ban mobil akan mendapat tekanan berlebih yang tidak seimbang, hal ini menyebabkan sisi-sisi ban lebih cepat aus," bebernya.
Sebagai contoh juka tie rod rusak maka kelurusan roda tidak akan seimbang sehingga ban akan menarik ke salah satu sisi.
Hal ini akan menyebabkan ban jadi gampang sekali aus.
Begitu juga dengan kondisi bushing-bushing yang mulai pecah.
Baca Juga: Ban Mobil Ternyata Bisa Benjol, Terungkap Penyebabnya Karena Ini
Oleh karena itu, penting melakukan pengecekan kondisi kaki-kaki secara berkala.
"Terutama bagi mobil yang sering membawa muatan berat dan sering melewati jalan rusak, wah ini harus sering-sering dicek bagian kaki-kakinya," sebut Hendrata, kepala bengkel Isuzu Asco Bekasi Timur.
Jika kondisi kaki-kaki rusak atau bermasalah tapi dibiarkan bukan hanya ban menjadi cepat aus namun juga bisa mempengaruhi stabilitas mobil saat dijalan terutama kecepatan tinggi.
Itulah kenapa kaki-kaki mobil bermasalah bisa mempengaruhi keausan ban mobil.