Beli Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018, Ternyata Segini Harga Businya

Ryan Fasha - Selasa, 28 November 2023 | 20:00 WIB

Suzuki Ertiga 2018 (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Saat ini, pasaran untuk mobil bekas Suzuki Ertiga 2018 menurut pantauan GridOto.com adalah Rp 150-180 juta tergantung varian.

Mobil bekas Suzuki Ertiga ini cukup menjadi pilihan untuk mobil keluarga.

Karena sudah berumur sekitar 5 tahun maka dibutuhkan perawatan agar kondisinya tetap optimal.

Salah satu perawatan dan penggantian komponen yang dibutuhkan adalah busi.

Busi yang baik akan membuat mesin mobil bekerja optimal dan irit bahan bakar.

Isal/GridOto.com
Busi dengan elektroda nikel

Baca Juga: Perawatan Mobil Bekas Nissan Evalia 2015, Segini Harga Businya

"Busi yang diganti secara berkala akan membuat tenaga mobil optimal dan tarikan enggak loyo," ucap Eriyanto dari bengkel Expo Motor 999 di Ruko Mitra Bekasi.

Busi asli Suzuki Ertiga 2016-sekarang ini menggunakan kode LKR6F-10 kekuaran NGK.

Sementara Suzuki Ertiga lama menggunakan kode busi KR6A-10 yang juga keluaran NGK.

Busi ini masih menggunakan elektroda nikel atau yang biasa.

Secara harga, busi asli Suzuki Ertiga baru ini dijual Rp 40 ribu perbuahnya.

Trybowo Laksono
Mesin Suzuki Baleno 2022 juga dipakai oleh Suzuki Ertiga

Baca Juga: Roda Mobil Bekas Honda Freed Oblak, Segini Harga Bearing-nya

Jadi mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018 jika mengganti busi membutuhkan uang sebesar Rp 160 ribu.

"Busi bahan nikel ini bisa dipakai sampai 25.000 km idealnya," beber Diko Oktaviano, Technical Support PT Niterra Mobility Indonesia produsen busi NGK.

Busi berbahan nikel ini bisa dibersihkan secara berkala setiap 10.000 km.