GridOto.com - Malas membersihkan kaca mobil yang kotor bisa menumbuhkan jamur.
Pandangan jadi susah, ini bahaya bercak jamur kaca mobil yang dicuekin.
Jamur pada kaca mobil bisa muncul akibat faktor cuaca ataupun air yang dibiarkan mengering sehingga membentuk bercak water spot.
Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyebutkan jamur pada kaca mobil khususnya di kaca depan yang dibiarkan menyimpan bahaya tersendiri.
"Adanya bercak membuat kebeningan kaca berkurang sehingga jadi kusam mengurangi visibilitas," ungkap Hariadi.
Baca Juga: Musim Hujan Bikin Kaca Mobil Gampang Jamur Begini Cara Cegahnya
"Bercak jamur juga membuat pancaran sinar jadi bias," imbuhnya.
Normalnya, kaca mobil yang bening cahaya lampu bisa langsung menembus masuk.
Pola bercak yang membuat kaca kusam membiaskan cahaya lampu.