GridOto.com - Beredar informasi Toyota akan merilis compact SUV baru bernama Land Hopper yang bakal menjadi adik Land Cruiser.
Menurut media Best Car Web, nama Toyota Land Hopper ini sudah didaftarkan sebagai merek dagang pada 8 Agustus 2023 lalu di Kantor Paten Jepang.
Berangkat dari kabar tersebut, Carscoops merilis renderan mobil baru Toyota Land Hopper dengan basis Land Cruiser 250 berdimensi lebih kompak.
Dari area fascia, gambar digital ini mengadopsi bahasa desain Land Cruiser 250 yang punya lekukan bodi serba mengotak supaya tampil kekar.
Bagian bumper dibuat menyatu dengan fender samping dan side skirt sehingga memberikan aura sporty khas compact SUV kekinian.
Peleknya memiliki tampilan futuristik dan memiliki warna dual tone hitam di tengah dan silver di sekelilingnya.
Lekukan bodi di dekat pilar C yang jadi ciri khas Toyota Land Cruiser 250 juga hadir di renderan Land Hopper ini.
Baca Juga: Kalau Diproduksi Sekarang, Siapa Saja Rival Toyota Land Cruiser Se?
Sebagai tambahan, pilihan nama Land Hopper oleh Toyota mungkin spesifik untuk beberapa pasar seperti Jepang, karena di wilayah lain namanya bisa berbeda.
Harga awal diperkirakan berada dalam kisaran 3 juta hingga 3,8 juta Yen atau sekitar Rp 310 jutaan sampai Rp 393 jutaan (kurs 1 Yen = Rp 103.44 per 20 November 2023).
Media Best Car Web yang bermarkas di Jepang tersebut memperkirakan bahwa compact SUV ini akan memiliki dimensi yang serupa dengan Corolla Cross.
Mesinnya juga diduga akan identik seperti Toyota Corolla Cross versi negeri Sakura yang punya opsi mesin bensin dan hybrid.