GridOto.com - Bercak jamur yang muncul di permukaan cat mobil mengurangi estetika dan kilau warna mobil.
Bercak jamur di permukaan cat mobil bisa hilang dengan cara ini.
Munculnya bercak jamur bisa diawali dari pembentukan water spot yang akhirnya menjadi tempat jamur bisa tumbuh meresap ke dalam lapisan cat mobil.
Satu-satunya cara untuk menghilangkan bercak jamur adalah dengan metode poles.
"Pemolesan cat mobil diperlukan untuk menghilangkan kontaminan jamur, baret halus, hingga kekusaman lapisan terluar cat mobil," jelas Singsing Tani, Chief Operating Officer Mothers Polish Indonesia.
Dalam poles cat mobil juga dilakukan dalam beberapa tahap.
Baca Juga: Bestie Kudu Tahu, Ternyata Ini Yang Bikin Cat Mobil Belang Antar Panel
Pertama adalah tahap sanding.
"Tahapan sanding diperlukan untuk mengikis lapisan terluar cat yang terdapat baret halus atau jamur," sebut Sing.
Cairan yang digunakan adalah kompon dengan tekstur kasar sejenis cutting compound.
Juga dengan pad yang kasar untuk menghasilkan gesekan tinggi agar permukaan cat bisa terkikis.
Tahapan berikutnya yaitu paint polishing.
"Warna cat jadi buram akibat gesekan poles tahap sanding yang kasar, jadi permukaan cat diperhalus dengan kompon dan pad yang lebih halus," terang Sing.
"Hasilnya warna dasar cat mobil kembali keluar dan bebas dari kontaminan," terusnya.
Baca Juga: Cuaca Masih Panas Amankan Cat dan Bikin Keren Mobil dengan Cara Ini
Dalam pemolesan cat mobil, Stanley Tjhie, Business Opportunity Development Manager Turtle Wax Indonesia PT Laris Chandra mengingatkan dalam pentingnya penggunaan lapisan proteksi seperti wax atau coating.
"Tahapan poles cat mobil bisa mengembalikan kilau warna cat, tapi proteksinya hilang akibat dikikis," tekannya.
Sehingga dalam tahapan finishing perlu melapisi kembali permukaan cat mobil dengan wax atau coating.
"Lapisan cat yang sudah terkikis ditambah lapisan pelindung wax atau coating agar mendapat proteksi dari unsur kimia, tumbuhnya jamur, hingga oksidasi yang mengakibatkan warna kusam," beber Stanley.