Master Rem Toyota Great Corolla Bermasalah, Segini Biaya Perbaikannya

Angga Raditya - Rabu, 1 November 2023 | 12:00 WIB

Master rem (Angga Raditya - )

GridOto.com - Master rem Toyota Great Corolla bermasalah, segini biaya perbaikannya.

Mobil bekas Toyota Great Corolla merupakan salah satu mobil sedan 1990-an yang masih digemari beberapa orang.

Namun karena usia mobil bekas Toyota Great Corolla ini sudah berusia sekitar 20 tahun, ada beberapa komponen slow moving mulai bermasalah.

Contohnya seperti sektor pengereman, biasanya terjadi pada master rem atas Toyota Great Corolla.

Angga Raditya
Master rem bermasalah, harus segera diganti demi keselamatan.

Baca Juga: Master Rem Mobil Bocor Tidak Segera Diperbaiki, Efeknya Bisa Begini

Gejala master rem atas bermasalah bisa dirasakan saat melakukan pengereman.

"Injak pedal remnya jadi lebih dalam, kayak amblas," buka Timoty Elias dari bengkel Beo Motorsport, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Hal ini diakibatan sil pada master rem sudah mengalami kebocoran sehingga injakan pedal rem terasa amblas.

Kalau sudah ada tanda begini, sebaiknya segera ganti master rem Toyota Great Corolla dengan yang baru.