Rem Motor Matic Blong Saat Melibas Turunan, Ahli Ungkap Penyebabnya

Isal - Selasa, 31 Oktober 2023 | 16:40 WIB

Rem motor matic yang blong saat riding di turunan bisa disebabkan banyak hal (Isal - )

GridOto.com - Rem motor matic kalian blong saat melibas turunan, ahli ungkap penyebabnya.

Ada beberapa hal yang menyebabkan rem motor matic blong saat melibas turunan.

Selain teknik pengereman, kondisi minyak rem yang turun kualitasnya bisa jadi penyebab rem motor matic blong.

Seperti diketahui, kualitas minyak rem dilihat dari boiling point atau titik didih yang bisa berkurang seiring pemakaian.

Baca Juga: Ahli yang Bilang, Ini Cara Hindari Rem Motor Matic Blong di Turunan

"Boiling point atau titik didih minyak rem bisa menurun seiring dengan pemakaian," ucap Novian Praputranda, Aftermarket Marketing Section Head PT Indonsarana Lokapratama, pemegang merek Seiken di Indonesia kepada GridOto.

Artinya, semakin lama minyak rem digunakan maka semakin rendah titik didihnya.

"Misalnya minyak rem DOT 3 umumnya punya titik didih 255 derajat celcius," jelas Novian saat ditemui beberapa waktu yang lalu (10/22).

Namun karena enggak pernah diganti, titik didihnya bisa menurun jauh dan menyebabkan masalah.

Dok GridOto
Periksa kondisi minyak rem seiring dengan pemakaian.