GridOto.com - Mario Aji dan Fadillah Arbi Aditama membaik pada sesi FP2 Moto3 Indonesia 2023 yang dipimpin oleh Deniz Oncu.
Kedua pembalap Indonesia yaitu Mario Aji dan Fadillah Arbi Aditama berhasil memperbaiki waktu dalam sesi FP2 Moto3 Indonesia 2023 yang digelar pada Jumat, (13/10) siang tadi.
Mario Aji sukses mencatatkan waktu 1 menit 41,279 detik pada sesi FP2 Moto3 Indonesia 2023 yang digelar selama 35 menit tadi.
Catatan waktu tersebut lebih cepat 1,3 detik dibanding sesi sebelumnya dan sempat membawa pembalap Honda Team Asia tersebut ke P14 waktu tercepat kombinasi.
Namun, sayangnya posisi Mario Aji kembali digeser mundur ke P22 di penghujung sesi.
Sementara catatan waktu Fadillah Arbi Aditama unggul tipis, yaitu 1 menit 41,229 detik dalam sesi yang sama atau lebih cepat nyaris tiga detik ketimbang pada FP1.
Pembalap yang juga hasil binaan Astra Honda Racing School tersebut pun sukses naik empat posisi dari P25 ke P21 pada FP2 Moto3 Indonesia 2023.
Tampaknya, Mario Aji dan Fadilah Arbi Aditama masih harus melakukan penyesuaian agar bisa kompetitif saat balapan Moto3 Indonesia 2023 dilangsungkan pada Minggu (15/10) nanti.
Jauh di depan, Deniz Oncu (Red Bull KTM Ajo) menjadi pembalap tercepat dalam sesi latihan terakhir pada hari pertama Moto3 Indonesia 2023.
Baca Juga: Mario Aji Naik Kelas Moto2 Tahun Depan, Ini Target yang Ingin Dicapai
Deniz Oncu mencatatkan waktu 1 menit 39,855 detik yang sekaligus menjadi rekor lap baru di sirkuit Mandalka untuk kelas Moto3.
Teman 'seperguruan' Toprak Razgatlioglu tersebut diikuti oleh pemimpin sesi sebelumnya yaitu Diogo Moreira (MT Helmets - MSI).
Top spot at the end of Day 1! ????@Denizoncu53 edges out the pack to lead them into tomorrow ????#IndonesianGP ???????? pic.twitter.com/63uY9ii3DO
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 13, 2023
Serta pemenang Moto3 Jepang 2023 dua pekan lalu yaitu Jaume Masia (Leopard Racing Honda) di P3.
Berikut hasil lengkap FP2 Moto3 Indonesia 2023: