GridOto.com - Kemeriahan MotoGP Mandalika 2023 sudah terasa sejak tiba di Lombok International Airport atau bandara Zainuddin Abdul Madjid pada Jum'at (13/10/2023).
Pantauan GridOto yang meliput langsung MotoGP Mandalika 2023 bersama PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) , terlihat atmosfer MotoGP langsung menyambut kedatangan penumpang di terminal kedatangan Bandara Lombok.
Beberapa ornamen khas MotoGP dipasang di beberapa sudut bandara.
Spot foto unik dengan papan menyerupai badan pembalap MotoGP langsung menyambut pendatang.
Lantai di bandara juga dihias menyerupai sirkuit balapan MotoGP.
Pihak MotoGP juga membuka toko merchandise resmi bagi pendatang ingin berbelanja.
MotoGP Mandalika 2023 di Sirkuit Mandalika akan berlangsung mulai hari ini dari tgl 13-15 Oktober.
PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) Arif Hariyanto menyatakan pergerakan penumpang di bandara setempat mencapai 6 ribu hingga 7 ribu per hari, baik yang datang maupun berangkat menjelang ajang MotoGP di Sirkuit Mandalika.
Baca Juga: Pecco dan Enea Jumpa Fans di Senayan, Siap Berlaga di Mandalika!
Ia menambahkan, peningkatan jumlah pergerakan penumpang di Bandara Lombok memang belum signifikan, namun biasanya peningkatan penumpang di ajang MotoGP Mandalika itu meningkat H-1 ajang balapan pada 13-15 Oktober 2023.