GridOto.com - Ganti pelek aftermarket ada kelebihannya juga, kalau speknya begini.
Tidak melulu negatif, ganti pelek mobil dengan pelek aftermarket juga punya kelebihan.
Asalkan pelek aftermarket yang dipilih punya keunggulan dibandingkan pelek standar mobil.
Berikut beberapa kelebihan yang bisa didapat dari penggantian pelek aftermarket.
1. Bobot Lebih Enteng
Baca Juga: Pelek Lubang 4 Untuk City Car Seperti Honda Brio dan Toyota Agya
Beberapa pelek aftermarket punya bobot yang lebih ringan dari pelek standar mobil.
Sebut saja pelek forged seperti Volk Racing TE37, Regamaster, ADV.1, yang bobotnya cukup ringan.
"Bobot pelek lebih ringan bisa bikin akselerasi meningkat," timpal Rudy Ghupta, Head of Marketing JF Luxury.