GridOto.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengajak awak media dan konsumen untuk mencoba lini produk Toyota GR dan GR Sport di acara Toyota Gazoo Racing Experience pada Sabtu (16/8).
Diselenggarakan di Sirkuit Jakarta International E-Prix Ancol, Jakarta Utara, Toyota menghadirkan beberapa mobil menarik untuk dicoba secara maksimal.
Dua di antaranya adalah Toyota Agya GR Sport CVT standar dan Agya GR Sport CVT yang sudah terkena sentuhan GR Garage.
Buat yang belum tahu, GR Garage merupakan bengkel tuning atau tuning house Toyota Gazoo Racing yang baru hadir di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.
Konsumen mobil Toyota bisa melakukan modifikasi styling dan performa di GR Garage, termasuk untuk Agya GR Sport.
Baca Juga: Adu Rem Honda Brio RS VS Toyota Agya GR Sport, Siapa Lebih Pakem?
Nah Toyota Agya GR Sport yang sudah tersentuh GR Garage ini mendapatkan oprekan di sektor kaki-kaki, roda, dan interior.
Mulai dari kaki-kaki, Agya GR Sport versi GR Garage lebih rendah dan kaku berkat suspensi TEIN 1-Way.
Rem Agya GR Sport versi GR Garage ini juga sudah diubah menggunakan komponen Project Mu sehingga lebih pakem.
Di sektor roda dan ban, Agya GR Sport modifikasi ini memakai pelek 15 inci sport alloy dibalut ban GT Radial Champiro SXR berukuran 195/50 R15.
Masuk ke interior, Agya GR Sport modifikasi GR Garage dapat jok bucket, harness Cusco, dan setir sport lengkap dengan boss kit.
Baca Juga: Honda Brio RS Facelift Hadapi Toyota Agya GR Sport, Siapa Juaranya?
Apakah modifikasi ini berefek? Ketika kami gaspol di Sirkuit E-Prix Ancol, rasa Agya GR Sport GR Garage ini jauh lebih mantap dari versi biasanya.
Meskipun penghantaran tenaganya masih serupa dengan Agya GR Sport biasa, versi GR Garage lebih nurut dan tajam ketika bertemu tikungan.
Lalu dengan setir, harness, dan jok yang lebih memeluk, pengemudi bisa merasa lebih pede untuk memaksimalkan performa Agya di trek.