GridOto.com - Sobat mau tahu apa saja lima mobil terpopuler di Malaysia pada 2023? Cek nih data dari Jabatan Pengangkutan Jalan (JPJ) Malaysia di sini.
Yup, departemen Pemerintah Malaysia yang setara dengan Kementerian Perhubungan tersebut baru saja merilis data mobil terpopuler di Malaysia (1/9).
Lewat laman data resmi Jabatan Perangkaan Malaysia, ada beberapa fakta menarik yang bisa diambil dari data mobil terpopuler 2023 milik JPJ.
Fakta pertama adalah Perodua masih menjadi merek terpopuler di Malaysia, mengungguli Proton, Toyota, Honda, dan Mitsubishi.
JPJ mencatat dari awal tahun hingga data dipublikasikan, ada sebanyak 204.229 mobil baru Perodua yang teregistrasi di Malaysia.
Baca Juga: Kembaran Agya-Ayla Iritnya Kebangetan, Sekali Full Tank Bisa Tempuh Jarak Nyaris 1.000 Km
Angka tersebut mengungguli hampir dua kali lipat Proton di posisi kedua yang tercatat sebanyak 102.800 kendaraan yang teregistrasi oleh JPJ.
Lalu mobil apa yang menyandang titel terpopuler di Malaysia? Pada 2023, titel tersebut disandang oleh Perodua Bezza.
Sedan mungil saudara Daihatsu Ayla dan Toyota Agya lama tersebut tercatat sebanyak 56.735 unit yang teregistrasi oleh JPJ.