GridOto.com - Pabrikan Qianjiang Motor atau QJ Motor baru-baru ini memperkenalkan skutik retro baru, QJ Dino 150.
Dilihat dari tampilan QJ Dino 150, skutik retro ini punya desain ala Lambretta yang sedikit mengotak namun tetap elegan dan cocok untuk kebutuhan harian berkendara di jalan.
Bagian fascia QJ Dino 150 memiliki desain unik dengan lubang udara mirip BMW yang menggambarkan karakter kendaraan dengan mesin berkapasitas besar.
Selain itu, kluster lampu depan dirancang dalam bentuk heksagonal yang dipadukan dengan spion bulat untuk menciptakan aura klasik.
Bersama dengan lampu belakang dan lampu sein, seluruh sistem pencahayaan pada skuter ini menggunakan teknologi LED modern.
Skuter QJ Dino 150 juga dilengkapi dengan panel instrumen digital yang menampilkan sejumlah parameter penting seperti speedomter, takometer, konsumsi BBM, sampai jam.
Panel instrumen ini juga memiliki kemampuan untuk terhubung ke ponsel pintar melalui Bluetooth untuk menerima notifikasi pesan masuk.
Baca Juga: Skutik Retro 125 Cc Honda untuk Pasar Thailand Sudah Dirilis, Tidak Pakai Rangka eSAF