GridOto.com - Hyundai membawa kejutan kedua di GIIAS 2023 setelah Stargazer X yaitu Hyundai IONIQ 6 (14/8).
Electrified Streamliner yang meluncur pada 2022 lalu kini menyapa Indonesia sebagai mobil listrik flagship Hyundai.
Hyundai membanderol mobil baru sedan listrik tersebut mulai dari Rp 1,197 Miliar.
Ini artinya Hyundai IONIQ 6 berada di range yang sama dengan Toyota bZ4X dan Kia EV6 GT-Line.
Sebagai informasi, bZ4X dan EV6 GT-Line masing-masing dibanderol Rp 1,190 Miliar dan Rp 1,299 Miliar.
Baca Juga: Membedah Eksterior Hyundai IONIQ 6 yang Baru Saja Tiba di Indonesia
Nah dengan harga Rp 100 juta lebih murah dari EV6, Hyundai IONIQ 6 menawarkan performa yang serupa.
Pada spek Indonesia, IONIQ 6 memiliki dua motor listrik penggerak semua roda bertenaga 320 dk dan bertorsi 605 Nm.
Hyundai mengklaim IONIQ 6 bisa berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 5,1 detik saja.
Lalu dipadukan dengan baterai berkapasitas 77,4 kWh, Hyundai IONIQ 6 juga diklaim memiliki jarak tempuh sejauh 519 kilometer.
Ulasan rasa berkendara IONIQ 6 selengkapnya bisa dicek di bawah ini ya.