Menjajal Mitsubishi XForce di GIIAS 2023, Begini Rasa Berkendaranya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 21 Agustus 2023 | 20:54 WIB

Ternyata begini rasa berkendara Mitsubishi XFORCE Ultimate. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Mitsubishi telah resmi meluncurkan mobil baru Mitsubishi XForce di Indonesia untuk meramaikan segmen Small SUV (10/8).

Hadir sebagai bintang utama Mitsubishi di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2023 GIIAS 2023, Mitsubishi XForce langsung tersedia untuk konsumen dengan banderol mulai dari Rp 379,9 juta.

Menariknya Mitsubishi juga menyediakan dua unit tes Mitsubishi XForce untuk konsumen coba di Test Drive Area GIIAS 2023.

Tentu saja kami tidak kelewatan untuk merasakan seperti apa rasa berkendara mobil baru SUV Mitsubishi tersebut meskipun di area yang terbatas.

Ketika masuk, Mitsubishi XForce langsung menyambut pengemudi dan penumpang dengan jok empuk dan visibilitas yang baik.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Mitsubishi XFORCE Ultimate di area test drive GIIAS 2023.

Baca Juga: Minat SPK Mitsubishi Xforce? Cek Dulu Beda Varian Ultimate dan Exceed

Informasi kecepatan dan putaran mesin disajikan pada instrumen layar dengan desain menarik seperti masuk ke kokpit pesawat.

Terkait dengan kokpit pesawat, head unit XForce memiliki satu menu yang menyajikan informasi status kendaraan selayaknya status pesawat.

Menu ini menampilkan informasi temperatur luar, barometer, mode berkendara, persentase pengereman, temperatur air radiator, arus bahan bakar pada injektor, tekanan angin, gaya lateral g-force, tenaga mesin, vacuum, dan torsi.

Nah bagaimana dengan rasa berkendaranya? Ketika berakselerasi, paduan mesin dan transmisi CVT serupa Xpander milik XForce memberikan sensasi halus.

Meski bukan yang paling bertenaga, mesin empat silinder 1.499 cc bertenaga 103 dk dan bertorsi 141 Nm cukup berdaya untuk akselerasi sigap.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Interior XFORCE Ultimate memiliki beberapa fitur yang menyajikan informasi seperti di pesawat terbang.

Baca Juga: Bedah Audio Mitsubishi Xforce yang World Premier di GIIAS 2023

Sayangnya karena tidak ada mode manual, pengemudi harus mengandalkan mode transmisi sport atau Ds untuk akselerasi yang lebih cepat.

Lalu dari bantingan suspensi, XForce memiliki karakter bantingan yang cukup kaku tapi tetap nyaman dan stabil.

Kami juga suka dengan pengendalian XForce yang lincah saat bertemu hairpin putaran dan belokan tajam.

Belum lagi berkat ground clearance 222 mm, XForce bisa melahap rintangan ramp dengan mudah.