GridOto.com - Ada yang tahu tidak, apa hebatnya helm bahan fiber yang biasa digunakan oleh pembalap motor?
Helm untuk keperluan balap dengan helm yang dijual untuk dipakai harian memang dibedakan oleh bahannya.
Helm buat balap umumnya terbuat dari bahan fiber, bahkan ada juga yang dari karbon kevlar.
Ternyata helm balap yang terbuat dari fiber punya beberapa kelebihan dari helm motor yang umumnya terbuat dari plastik ABS.
Baca Juga: JPX Helmet Luncurkan 5 Helm Baru di GIIAS 2023, Ada yang Full Carbon
"Helm yang terbuat dari bahan fiber itu lebih kuat dari bahan ABS," ucap Natahian Mugiyono, Racing Service PT Tara Kusuma Indah, pabrikan helm KYT kepada GridOto.
Soalnya saat balap, kecepatan motor lebih kencang daripada motor harian.
Selain itu, pembalap juga menggunakan motor hingga batas maksimal yang memperbesar risiko terjadinya kecelakaan.
Makanya, dibutuhkan helm yang lebih kuat untuk melindungi kepala pembalap benturan saat hal itu terjadi.
Baca Juga: Gila! Sehari 800 Unit Helm Cargloss Terjual di Jakarta Fair, Dua Tipe Ini Paling Laris
"Kalau jatuh saat balap, helm dengan bahan plastik (ABS) kurang kuat," jelas pria yang akrab disapa Mugi saat ditemui di ARRC 2023 Round 4 yang digelar di Sirkuit Mandalika.
"Helm plastik ABS cocoknya untuk harian karena kecepatannya lebih rendah dari sirkuit," tambahnya saat ditemui pada Sabtu lalu (12/08/2023).
Sayangnya, Mugi tidak menjelaskan rinci berapa banyak perbedaan kekuatan helm yang dibuat dengan bahan fiber dan plastik ABS ini.
Selain lebih kuat, helm balap yang terbuat dari fiber juga punya kelebihan pada bobot yang lebih ringan.
"Kemudian helm yang terbuat dari fiber mempunyai bobot yang lebih enteng dari helm umumnya," tutupnya saat ditemui di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Nah, itu tadi kelebihan helm berbahan fiber yang biasa digunakan buat motor balap.
Jadi helm balap pakai bahan fiber agar lebih kuat saat terkena benturan, makanya secara harga juga lebih mahal.