Modifikasi Truk Buas Mitsubishi Canter Rajin Turun ke Arena Drag Race

Aditya Pradifta - Senin, 7 Agustus 2023 | 08:00 WIB

Modifikasi Mitsubishi Fuso Canter siap turun drag race dan kontes modifikasi (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Modifikasi truk buas, Mitsubishi Fuso Canter rajin dibawa turun ke arena drag race.

Modifikasi truk ini memang dibuat tak hanya unjuk kebolehan dalam kontes modifikasi.

Ternyata juga dibawa untuk balapan oleh sang pemilik di ajang balap drag race jarak 201 meter.

"Lumayan sering ikut drag race pakai yang ini. Dan masih sering over spin, kebesaran masih ini torsinya," buka Irul, pemilik truk modifikasi ini.

"Turunnya di jarak 201 meter, tapi sejauh ini kita terus improve lah di beberapa bagian terutama soal performa," ucap Irul.

Instagram/om_irul_explor
Mitsubishi Fuso Canter saat turun drag drace

Baca Juga: Bukan Cuma Angkut Muatan, Dua Modifikasi Truk Ini Bak Kanvas Berjalan

Menariknya bahkan ketika launch start saat balap, truk ini langsung masuk di gigi tiga.

"Kalau orang balap drag normal kan paling dai gigi dua ya. Kaya di Estilo-Estilo gitu. Ini saya langsung di gigi tiga masuknya buat start," ungkapnya menambahkan.

Menurut Irul, banyak faktor yang memengaruhi performa truk ini hingga sering terjadi over spin saat start.