GridOto.com - Cat ulang mobil apakah wajib pakai ruangan oven? Begini kata ahli.
Dalam cat ulang mobil, tentu kita familiar dengan istilah cat oven.
Cat oven sebenarnya merujuk pada pengecatan mobil yang dilakukan di dalam ruangan seperti oven.
Lantas seberapa perlunya ruangan oven diperlukan saat mengecat mobil?
Baca Juga: Coating Mahal Belum Tentu Bagus, Perhatikan Dulu Jenis Cat Mobil
"Cat yang menggunakan ruang oven hasilnya lebih bagus dibandingkan dengan cat di ruang non oven," buka Pramanandana, kepala bengkel Auto Look, Kebayoran, Jakarta Selatan.
Hasil lebih bagus ini berkat dua faktor, yaitu kebersihan serta optimalisasi suhu.
Pada ruangan oven, punya keunggulan berkat suhu yang bisa diatur sehingga mempercepat proses pengeringan cat.
"Di ruangan oven, cat mobil matang lebih cepat dan merata karena bisa pakai suhu tinggi," terang Dana, sapaannya.
Bandingkan dengan cat non oven yang menggunakan suhu sekitar 30 derajat Celcius untuk mengeringkan cat.
Di dalam ruang oven, "Suhu bisa diatur hingga 60 derajat Celcius, lebih cepat matang dan merata," lengkap pria penggemar BMW ini.
Baca Juga: Sob, Parkir Mobil Jangan Dekat Exhaust AC Ya, Cat Mobil Bisa Rusak
Selain itu karena lebih steril dan bersih dari debu, maka hasil pernis cat pun lebih glossy dan rata karena tidak perlu ampelas lagi usai mengecat.
"Kalau cat yang non oven, debunya bisa menempel di permukaan cat dan pernis," jelas Dana.
Sehingga ketika sudah dipernis, "Harus diampelas beberapa kali agar debu atau kotoran pada pernis bisa hilang," tambahnya.
Tapi efeknya, hasil pernis tidak semengilap cat pada ruangan oven, "Karena kena ampelas beberapa kali, maka bisa mengurangi ketebalan pernis," tuturnya.
Meskipun begitu, mengecat di ruangan non oven tetap bisa bagus, hanya saja pengerjaannya lebih lama dibandingkan cat di dalam ruangan oven.