Sudah Tahu Belum, Ini Alasan Standar Samping Motor Ada di Kiri

Wisnu Andebar - Sabtu, 22 Juli 2023 | 11:35 WIB

Standar samping motor berada di sebelah kiri (Wisnu Andebar - )

GridOto.com - Sebagian besar motor yang diproduksi massal dan dijual umumnya telah dilengkapi komponen standar samping.

Standar samping motor berfungsi untuk menopang kendaraan, sehingga memudahkan penggunanya saat parkir.

Berbicara soal standar samping, hampir seluruh motor yang dijual di Indonesia bahkan dunia memiliki posisi di sebelah kiri.

Lantas, apa alasan standar samping motor ditaruh di sebelah kiri oleh pabrikan?

Endro Sutarno, selaku Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) pun memberikan penjelasannya.

Menurut Endro, peletakan posisi standar samping motor di sebelah kiri pada dasarnya bermula dari kebiasaan.

"Jadi pengaruhnya kepada posisi dan kebiasaan tiap orang kalau mau mengendarai atau turun dari motor pasti lewat sebelah kiri," kata Endro kepada GridOto.com belum lama ini.

"Karena kebiasaan kaki kiri sebagai acuan dan tumpuan, jadi standar samping motor diletakkan pada posisi sebelah kiri," sambungnya.

Selain itu, sejarah mengungkapkan posisi standar motor berada di kiri berawal ketika motor dan sepeda belum diciptakan.

Baca Juga: Jangan Panik, Ini Penyebab Standar di Motor Sering Turun Sendiri

Pada saat itu masih mengandalkan kuda sebagai salah satu alat transportasi.

Para penunggang kuda dulunya dilatih untuk naik ke atas punggung kuda lewat sebelah kiri.

Alasannya karena lebih mudah untuk mengayunkan kaki sebelah kanan daripada kaki sebelah kiri yang membawa pedang.

Karena yang tidak kidal lebih banyak, maka orang-orang pada zaman dahulu mayoritas menaruh senjata di sebelah kiri.