Sok Depan Upside Down YSS Buat Yamaha XMAX, Tampilan Keren Fitur Lengkap

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 21 Juli 2023 | 10:17 WIB

YSS Suspension tawarkan sok depan model upside down buat Yamaha XMAX (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - YSS Suspension menawarkan sok depan model upside down buat Yamaha XMAX.

Sok depan model upside down bikinan YSS ini punya desain yang keren, dan fitur lengkap.

Cocok banget buat kalian yang ingin tampil keren dan butuh performa suspensi yang optimal.

"Upside down YSS ini sudah dilengkapi dengan fitur preload, rebound dan kompresi yang bisa diatur," buka Budi Hudiana perwakilan dari PT Mitra Lestari Motorindo atau Mitra 2000 selaku distributor resmi YSS Suspension di Indonesia.

Baca Juga: YSS Siap Luncurkan Sok Baru Buat Maxi Yamaha, Ini Fitur dan Harganya

Untuk kompresi dan rebound masing-masing memiliki 25 tingkatan kekerasan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Selain sudah dilengkapi fitur yang lengkap, secara kontruksi upside down ini diklaim pakai teknologi suspensi di motor sport sehingga performanya bisa maksimal.

Mitra 2000
Upside down YSS Suspension untuk Yamaha XMAX pakai teknologi dari motor sport

"Handling motor akan lebih stabil saat menggunakan upside down ini. Sebab kami menggunakan komponen dan kontruksi sok yang sama dengan upside down motor sport di upside down untuk Yamaha XMAX ini," sahut Pinyo Panichgasem selaku CEO YSS Thailand Co,Ltd. saat ditemui otomotifnet di Bangkok, Thailand.

Upside down untuk Yamaha XMAX ini memiliki dua pilihan warna tabung sok yakni warna hitam dan juga gold.

Baca Juga: Bikin Minder Yamaha XMAX 250 Connected, XMAX Satu Ini Tampil Garang Pakai Sok YSS Belasan Juta

Sok ini juga sudah dilengkapi dengan dua bracket kaliper rem karena sudah support dual disc brake.

Soal harga, sokbreker yang dijual satu paket berikut segitiga atas dan bawah ini dibanderol dengan harga Rp 30 juta untuk harga eceran tertingginya.

Nurul/Otomotifnet
YSS jual sok upside down untuk Yamaha XMAX

Namun menurutu Budi, umumnya toko menjual upside down ini dengan harga di bawah Rp 30 juta.

Nah, buat kalian yang berminat modifikasi Yamaha XMAX agar tampak lebih kekar dan punya performa suspensi yang lebih mumpuni, upside down buatan YSS ini bisa jadi pilihan.