Sudah Tahu Belum? Motor Dijamin Irit BBM Kalau 4 Part Ini Rutin Dicek

Dida Argadea - Kamis, 25 Mei 2023 | 15:30 WIB

CVT jadi salah satu komponen yang menentukan boros tidaknya BBM (Dida Argadea - )

GridOto.com - Konsumsi bahan bakar adalah salah satu hal penting yang jadi pertimbangan orang dalam menggunakan motor.

Tentu saja motor dengan konsumsi BBM irit bakal jadi primadona, apalagi kalau diimbangi dengan performa yang mantap.

Sayangnya seiring berjalannya waktu, keiritan konsumsi BBM dari sebuah motor bisa saja berubah jadi lebih boros.

Hal ini berkaitan dengan kondisi part-part yang mulai usang, sehingga konversi dari BBM menjadi tenaga motor kurang efisien.

Nah, lantas apa saja yang perlu dicek agar performa mesin kembali mantap dengan konsumsi BBM yang efisien?

Hery Suryo selaku Technical Service Manager Astra Motor Jwa Tengah, bagi-bagi tips nih.

Menurut dia, setidaknya ada empat hal yang perlu diperhatikan agar konsumsi BBM bisa kembali efisien.

Busi 

Busi merupakan sumber api untuk pembakaran di ruang bakar mesin.

Baca Juga: Honda BeAT Kalah Irit, Motor Bebek Baru Saudara Revo Koperasi Ini Dijual Cuma Rp 16 Jutaan