GridOto.com - Belum lama ini meluncur motor bebek baru yang bisa jadi saingan Honda Revo bernama Modenas Kriss 110.
Buat yang belum tahu, Modenas Kriss 110 dijual untuk pasar Malaysia dan menjadi salah satu motor populer karena sudah meluncur sejak 1996 silam.
Memasuki 2023 ini, Modenas Kriss 110 bersolek dengan tampilan yang lebih segar serta mendapatkan beberapa fitur kekinian.
Beberapa fitur modern tersebut di antaranya port charger untuk mengisi baterai smartphone dan terdapat tombol Hazard untuk safety.
Dari segi spesifikasi, Modenas Kriss 110 disematkan mesin SOHC berkapasitas 108 cc dan sudah dilengkapi pendingin udara.
Mesin tersebut diklaim memiliki tenaga 4,9 kW di 8.000 rpm dengan torsi puncak 6,7 Nm pada 6.000 rpm yang tenaganya disalurkan melalui transmisi 4-percepatan.
Walaupun masih menggunakan karburator dan belum mengadopsi sistem injeksi, motor bebek ini diklaim cukup hemat bahan bakar.
Modenas Kriss 110 pun disebut mampu menempuh jarak 44 km hanya dengan satu liter bensin.