Cetak Sejarah, Toyota Gazoo Racing Indonesia Jadi Tim Pertama Tanah Air di GT World Challenge Asia 2023

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 15 Mei 2023 | 14:00 WIB

Toyota Gazoo Racing Indonesia mencetak sejarah jadi tim pertama dari Tanah Air di GT World Challenge Asia 2023, langsung raih kemenangan tapi ada tapinya. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) telah merampungkan ronde pertama dari ajang balap mobil touring GT World Challenge Asia (GTWCA) 2023 akhir pekan lalu, (12-14/5).

Ini merupakan sejarah baru untuk Indonesia, karena TGRI menjadi tim Tanah Air pertama yang berkompetisi di kejuaraan balap ketahanan tingkat Asia tersebut.

Sebelumnya, Indonesia baru diwakili oleh beberapa pembalap saja di ajang GTWCA seperti Andrew Haryanto dan Setiawan Santoso yang masing-masing membela Absolute Racing dan EBM Giga Racing di kelas GT3 pada seri pertama kemarin.

TGRI sendiri memboyong pembalap andalannya yaitu Haridarma Manoppo serta pembalap asal Jepang yaitu Nonaka Seita pada ronde yang digelar di sirkuit Buriram, Thailand itu.

Keduanya mengendarai Toyota GR Supra GT4 Evo yang dipersiapan lengan balap PT Toyota Astra Motor (TAM) tersebut untuk mengikuti kelas GT4 yang dilombakan di GTWCA 2023.

Sempat dirundung hujan deras pada sesi free practice, Haridarma Manoppo dan Nonaka Seita tetap bisa mendulang pengalaman dan data yang pastinya penting untuk ronde-ronde berikutnya.

Dok. TGRI
Haridarma Manoppo (kanan) dan Nonaka Seita (kiri) raih kemenanangan di ronde pertama GTWCA 2023 di kelas GT4, tapi agak kurang terasa karena turun sebagai satu-satunya peserta kelas tersebut.

"Atmosfer serta tekanan yang dirasakan sangat jauh berbeda dibanding test saya beberapa bulan yang lalu, bahkan saat FP pun persaingannya terasa jauh lebih ketat dibandingkan balapan lain yang biasa saya ikuti," ucap Haridarma dalam siaran resmi TAM, Minggu (14/5).

"Momen berharga ini akan sangat saya manfaatkan untuk belajar lebih banyak mengenai balap ketahanan kelas GT4, dan meningkatkan skill balap di ajang yang lebih kompetitif,” jelas juara kejurnas ITCR MAX beberapa kali tersebut.

Baca Juga: Haridarma Manoppo Rajin Gowes Pagi Jelang Tes Toyota GR Supra GT4, Mantap ke GT World Challenge Asia Nih