Pedal Rem Bergetar Saat Diinjak Bikin Bahaya, Ini Sumber Masalahnya

Ryan Fasha - Sabtu, 29 April 2023 | 22:00 WIB

Ilustrasi Injak Pedal Rem Mobil (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Pengereman pada mobil sangat penting untuk diperhatikan.

Rem yang bermasalah membuat pengereman tidak barlangsung baik.

Salah satu masalah yang sering ditemui adalah rem yang bergetar saat pedal rem diinjak.

Rem yang bergetar saat pedal rem diinjak masalahnya ada pada piringan cakram yang tidak rata permukaannya.

"Permukaan piringan cakam yang bergelombang atau miring membuat tekanan balik ke pedal rem," buka Dedi Santoso, Kepala Bengkel Honda Kencana Kranji, Jawa Barat.

Radityo Herdianto / GridOto.com
ILUSTRASI. Kondisi Rem Mobil Cakram yang Harus Dijaga

Baca Juga: Rem Bunyi Berdecit Belum Tentu Kampas Rem Habis? Ini Penyebabnya

Kampas rem juga tidak bisa mencengkram piringan cakram dengan baik sehingga muncul getaran tersebut.

"Rem yang bergetar juga membuat mengemudi menjadi tidak nyaman," terangnya.

Rem yang bergetar biasanya bisa dirasakan saat mobil melaju dengan kecepatan cukup tinggi.