GridOto.com - Saat pulang turing jauh libur lebaran, sebaiknya kalian lakukan pengecekan area sokbreker motor.
Tujuan lakukan pengecekan sokbreker motor agar tetap nyaman digunakan saat berakitifitas kembali.
Pasalnya, tidak jarang sokbreker motor jadi bermasalah setelah digunakan turing jarak jauh.
"Sebab rute atau area jalan yang dilewati saat turing biasanya lebih berat dibanding rute sehari-hari," buka Dimas Prasetyo mekanik JBB Pokabar di Jl. Dr Setia Budi, Pondok Kacang, Tangerang Selatan.
Baca Juga: Punya Jaket yang Dilengkapi Protector? Begini Cara Mencucinya yang Benar
Umumnya masalah sokbreker motor usai dipakai turing yakni munculnya rembesan oli sokbreker.
Selain itu, bantingan sokbreker juda jadi lebih keras dari biasanya.
"Munculnya rembesan oli dan sokbreker yang menjadi keras ini terjadi karena sokbreker bocor. Bisa jadi karena kalian menghantam lubang yang cukup dalam saat turing," ungkapnya.
"Atau memang kondisi sokbreker memang sebelumnya sudah kurang bagus, tapi dipaksa turing kemudian mengalami kebocoran saat dipakai di medan jalan yang lebih berat dan juga jarak yang jauh," tegasnya.
Baca Juga: Ban Motor Ascendo Turis Dijual Cuma Rp 165 Ribuan, Awet Buat Harian?