GridOto.com - MotoGP Portugal 2023 dimulai dengan sebuah insiden cukup keras antara Marc Marquez dan Miguel Oliveira.
Start dengan sangat bagus, Miguel Oliveira sempat memimpin balapan sebelum akhirnya nyaman berada di posisi dua menuju lap 2 MotoGP Portugal 2023.
Namun siapa sangka, impian Miguel Oliveira berjaya di kandangnya pada MotoGP Portugal 2023, harus berakhir dengan petaka bersama Marc Marquez.
Menuju tikungan 3, Marquez yang ada di posisi empat tampak terlambat melakukan pengereman.
Ia menabrak Jorge Martin, namun Martinator masih selamat meski keseimbangannya agak terganggu.
Sedangkan Oliveira yang berada di depannya malah kena tabrak dengan keras.
Keduanya pun keluar dari balapan, dan pembalap tuan rumah tersebut awalnya tampak sangat kesakitan.
Really good to see @_moliveira88 sitting up and looking relatively OK #PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/PS9l4Pz3qQ
— MotoGP™???? (@MotoGP) March 26, 2023
Marquez sempat menghampiri Oliveira yang tergeletak di pinggir trek, sebelum akhirnya menyingkir karena tim medis dan marshal datang membantu.
Untungnya pembalap tim RNF Aprilia tersebut tampaknya cukup baik-baik saja setelah mendapat pertolongan marshal dan tim medis.
Baca Juga: Beda dengan Pembalap Lain, Jack Miller Malah Ketagihan sama Sprint Race MotoGP Portugal 2023
Terdengar ada suara cemooh dari penggemar yang datang langsung ke sirkuit.
Bahkan sampai Marquez kembali ke motorhome-nya pun, masih terdengar suara sahut menyahut berisi cemooh dan celaan yang terdengar di tayangan TV.
Tak lama kemudian Marquez mendatangi garasi tim RBF Aprilia untuk meminta maaf atas insiden tersebut dan ia juga menunjukkan gestur minta maaf ke arah penonton di tribun.