GridOto.com - Pembalap tim Gresini Racing, Alex Marquez, berhasil tampil luar biasa di sesi FP1 MotoGP Portugal 2023, Jumat (24/3).
Alex Marquez memenangkan pertarungan hingga akhir FP1 MotoGP Portugal 2023, dengan mencetak waktu 1 menit 38,782 detik.
Di posisi dua ada Joan Mir yang berhasil menempel Alex Marquez, dengan selisih tak sampai 0,1 detik di FP1 MotoGP Portugal 2023.
Joan Mir pun berhasil memberikan harapan besar buat Honda, yang sedang berpusing-pusing ria dalam beberapa pekan terakhir.
Penampilan bagus ditunjukkan duo VR46 Racing Team, Luca Marini dan Marco Bezzecchi, yang menempati posisi tiga dan empat.
Bahkan keduanya sejak awal terus bertarung di posisi teratas.
Sedangkan Fabio Quartararo, Pecco Bagnaia dan Marc Marquez masih cukup beruntung bisa masuk 10 besar.
Sesi latihan pertama ini berjalan di bawah cuaca mendung dan ancaman hujan yang bisa turun kapan saja.
Sebelumnya di sesi Moto2 sebelumnya hujan sudah sempat turun, sedikit membasahi trek dan mengganggu jalannya sesi.
Baca Juga: Demi Lebih Dekat ke Penggemar, MotoGP Bikin Lagu Tema Baru Ala F1