Gegerkan Kelas 250 cc, CFMoto Luncurkan Motor Sport 250 cc Pakai Single Swing Arm

Muhammad Farhan - Senin, 20 Maret 2023 | 09:33 WIB

Motor sport 250 cc CFMoto pakai single swing armn (Muhammad Farhan - )

GridOto.com - Gebrak pasar, pabrikan motor CFMoto hadirkan motor baru kategori sport 250 cc pakai single swing arm khas moge!

Meluncur dengan nama CFMoto 250SR-S, motor tersebut merupakan varian lebih mewah dari 250SR yang saat ini sudah beredar resmi di Tanah Air.

Sebagai informasi, CFMoto 250SR sendiri merupakan motor sport fairing yang basisnya serupa KTM RC250.

Desainnya sendiri tampak agresif dengan garis bodi serba tajam, khas motor balap kelas superbike.

CFMoto
Detail setang kemudi dan winglet carbon CFMoto 250SR-S

Secara umum tampangnya identik 250SR, namun 250SR-S punya tambahan winglet carbon dan perbedaan di sektor kaki-kaki belakang.

Pada CFMoto 250SR-S menggunakan single swing arm, membuat tampangnya semakin mirip sebuah moge Eropa kelas premium.

Kalau diperhatikan, velg belakangnya pun berbeda karena pakai mekanisme penguncian center lock dan diameter piringan cakram meningkat jadi 240 mm.

Selain itu, posisi rem cakram ikut pindah berdampingan dengan gir belakang di sebelah kiri, otomatis jadi tampak beda diantara motor sekelasnya.

Dengan perubahan tersebut, bobot 250SR-S juga menjadi lebih ringan yaitu 157 kg dibandingkan 250SR yang beratnya 165 kg.

CFMoto
CFMoto 250SR-S 2023

Baca Juga: Muncul di Diler Resmi CFMoto, Motor Listrik Zeeho AE8 Segera Dijual?

Perbedaan lain pada varian 250SR-S adalah pilihan warnanya, tersedia warna Nebula White dan Velocity White.

Sedangkan sisanya masih serupa dengan 250SR, punya tinggi jok 780 mm dan tangki bensin sebesar 12 liter.

Mesinnya juga sama, yaitu 1 silinder berkapasitas 249 cc DOHC 4 katup berpendingin cairan dengan slipper clutch.

Dipadu transmisi 6-percepatan, tenaganya sebesar 27,5 dk @9.750 rpm dengan torsi maksimum 22 Nm @6.750 rpm.

CFMoto
CFMoto 250SR-S 2023

Fiturnya juga sama seperti lampu full LED, panel instrumen digital TFT 5 inci, serta sistem ABS dual channel.

Suspensi depan pakai upside down 37 mm dan belakang monosok, dipadu kaliper radial 4 piston di depan dan 1 piston di belakang.

Dengan tampang dan part lebih eksotis, harga CFMoto 250SR-S jelas diatas 250SR dimana untuk pasar Eropa dilepas setara Rp 81 jutaan.

Sebagai perbandingan, harga CFMoto 250SR di Indonesia saat ini dipasarkan Rp 63,5 juta OTR Jakarta.