Sering Terjadi di Motor Berumur, Begini Ciri Fuel Pump Motor Bocor

Uje - Senin, 13 Maret 2023 | 19:40 WIB

Ilustrasi Fuel pump motor yang sudah rusak. (Uje - )

GridOto.com - Sering terjadi di motor berumur, begini ciri fuel pump motor bocor.

Pemilik motor yang sudah berusia diatas lima tahun pemakaian wajib mewaspadai masalah di fuel pump motornya.

Selain kasus fuel pump motor yang rusak atau macet, terkadang ditemukan fuel pump motor bocor.

"Fuel pump di motor berumur, bisa juga mengalami kebocoran," ucap Afridzal Adam, owner Afridzal Motor di Jl. Walang Raya No.28, Plumpang, Jakarta Utara.

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Mengecek Pelek Motor yang Bagus dan Kuat

"Biasanya terjadi di seal yang rusak, tapi kalau sudah parah seal diganti pun dia bakal tetap bocor," tambah Afridzal.

Saat fuel pump motor bocor ini umumnya akan muncul bau bensin yang cukup menyengat.

"Bau bensin ini terjadi saat motor baru dikontak ON, karena saat motor dikontak ON fuel pump bakal bekerja," lanjutnya.

"Tapi kalau fuel pump sudah bocor maka bensin akan rembes dan akhirnya muncul bau bensin menyengat," yakinnya.

Baca Juga: Ini Jenis Ban Motor yang Lengket dan Tetap Awet Buat Dipakai Harian

Uje
Pemberian lem pada fuel pump motor yang bocor sifatnya hanya sementara

Selain bau bensin, motor yang mengalami keboocoran fuel pump akan terasa boros bensin.

"Soalnya ada bensin yang terbuang karena kebocoran itu, jadi sebaiknya segera cek area fuel pump dan harus diganti," bilangnya lagi.

"Beberapa bengkel ada yang mengakali fuel pump bocor ini dengan lem, tapi sifatnya hanya sementara karena pasti bakal bocor lagi," tutupnya.

Tuh, jadi waspadai kerusakan pada fuel pump di motor yang sudah berumur karena bisa bikin bensin bocor dan berbahaya Sob.