Sering Melintas Jalan Rusak Naik Motor, Komponen Ini Wajib Diperiksa

Rudy Hansend - Jumat, 3 Maret 2023 | 09:09 WIB

Naik motor melewati jalan rusak (Rudy Hansend - )

GridOto.com - Jalan yang kerap digenangi air atau bahkan banjir, menyisakan kerusakan parah seperti bergelombang hingga berlubang 

Kondisi jalan rusak tersebut patut menjadi perhatian para pengguna jalan, terutama pengendara sepeda motor.

Jika harus merjang jalan rusak, kemungkinan besar dalam jangka waktu beberapa lama akan membawa dampak pada beberapa komponen.

"Semakin banyak lubang di jalan. Komponen paling perlu diwaspadai biasanya komponen terluar yang berbenturan langsung dengan jalan rusak,” ucap Dodi, Mekanik Tunggal Motor di BSD Tangerang (1/3/2023). 

Kira-kira komponen apa saja yang perlu diwaspadai dan berpotensi besar jika terkena dampak akibat sering menghantam lubang?

Rudy Hansend
Pengendara motor sering melintas jalan rusak

1. Ban

Inilah komponen terluar yang terkena benturan jalan rusak.

Pada ban terdapat serat-serat yang terbuat dari kawat logam.

"Jika kena benturan ban motor lama kelamaan serat tersebut bisa berubah bentuk atau berpindah dari tempat semestinya," ucap Dodi.