Mode EV Toyota Kijang Innova Zenix, Cuma Bisa Sampai Kecepatan Segini

Radityo Herdianto - Rabu, 1 Maret 2023 | 06:00 WIB

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid di Single Tank Challenge Jakarta-Bali (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Mode EV Toyota Kijang Innova Zenix, cuma bisa sampai kecepatan segini.

Ini terkhusus pada Toyota Kijang Innova Zenix tipe mesin hybrid yang dilengkapi mode EV.

Mode EV Toyota Kijang Innova Zenix hybrid merupakan salah satu mode berkendara yang bisa diatur pada tombol di konsol tengah.

Dengan mode EV, mobil bisa melaju hanya dengan mengandalkan energi listrik.

Untuk penggunaannya, tekan tombol bertuliskan EV Mode di konsol tengah dekat tuas transmisi.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Mode EV Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Nonaktif di Atas Kecepatan 60 km/jam
 

Baca Juga: Karpet Mobil Trapo Buat Toyota Kijang Innova Zenix, Segini Harganya

Pada panel instrumen, akan muncul indikator berwarna hijau bertuliskan "EV MODE".

Berbarengan pada diagram powertrain yang ditampilkan panel instrumen menunjukkan baterai sepenuhnya menggerakkan roda penggerak.

Namun mode EV ini hanya bisa aktif di kecepatan maksimal 60 km/jam.

Saat kami coba langsung menempuh kecepatan di atas 60 km/jam akan ada muncul peringatan "EV Mode Unavailable, Speed Range Exceeded".

Seketika mesin kembali menyala untuk membantu menggerakkan roda penggerak.

Beserta diagram powertrain menunjukkan mesin mengintervensi penyaluran tenaga ke roda penggerak.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Diagram Kerja Sistem Hybrid Toyota Kijang Innova Zenix
Baca Juga: Ini Fungsi Ventilasi Udara di Jok Penumpang Depan Innova Zenix Hybrid

Jika kecepatan diturunkan kembali di bawah 60 km/jam, pencet kembali tombol EV Mode untuk mengaktifkan kembali mode ini.

Mode EV juga tidak bisa aktif jika indikator kapasitas baterai berada di 3 bar.

Atau dalam state-of-charge baterai di bawah kapasitas 40 persen.