Mitsubishi XFC Concept Bakal Ikut Meramaikan Ajang IIMS 2023

Nabiel Giebran - Rabu, 15 Februari 2023 | 07:35 WIB

Mitsubishi XFC Concept akan dipamerkan di IIMS 2023 (Nabiel Giebran - )

GridOto.com - Mitsubishi XFC Concept akan melakukan debutnya pertama kali di Indonesia melalui ajang ndonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Mobil konsep garapan Mitsubishi ini menjalani debut dunia di Vietnam pada tahun lalu.

Aditya Wardani, Head of Public Relation and CSR Department Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyampaikan, XFC Concept akan meramaikan lantai IIMS bersama Xpander dan Pajero Sport.

“Kami akan men-display satu unit mobil konsep terbaru dari Mitsubishi pada ajang IIMS 2023,” kata Adit saat dihubungi GridOto.com beberapa hari yang lalu.

Adit juga bilang Mitsubishi akan memamerkan pikap kabin ganda Triton yang dipakai Rifat Sungkar dalam ajang AXCR 2022.

XFC Concept digadang-gadang bakal menjadi andalan baru Mitsubishi Motors, untuk bertarung di segmen Sport Utility Vehicle (SUV) Compact yang sedang naik daun dalam beberapa tahun terakhir.

Sementara di Indonesia sendiri, segmen tersebut sudah dihuni oleh Kia Sonet, Nissan Magnite, Renault Kiger, Daihatsu Rocky dan Toyota Raize yang menjadi market leader.

Baca Juga: Mitsubishi Siapkan 11 Unit Mobil Display di IIMS 2023, Ada Mobil Baru?

Menurut rumor yang beredar, Mitsubishi XFC Concept bakal satu basis dengan Nissan Magnite dan Renault Kiger yang sudah lebih dulu hadir di Indonesia.

Melihat desain eksteriornya, Mitsubishi XFC Concept tampil gagah dengan wajah Dynamic Shield terbaru lengkap dengan lampu depan dan DRL T-Shape.

Seperti bagian fascia, bodi belakangnya juga dilengkapi lampu ekor berbentuk T untuk menciptakan gaya belakang yang menonjolkan keluasan dan stabilitas.