GridOto.com - Malas ganti oli menyebabkan dampak mengerikan terhadap komponen mesin mobil.
Oli mesin enggak pernah diganti akan menyebabkan masalah serius pada mesin.
Meskipun kinerja oli untuk pelumasan, tapi bukan berarti oli mesin enggak perlu dikuras dan diganti.
"Oli mesin enggak pernah diganti bisa bikin mesin jebol," buka William Kurniawan dari bengkel One Second Faster, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca Juga: Pasang Filter Oli Mesin Mobil Wajib Pakai Kunci Khusus, Ini Alasannya
"Itu ibaratnya seperti bom waktu, sewaktu-waktu mesin akan macet karena malas ganti oli," terang Willy, sapaannya.
Oli yang tidak pernah diganti bisa menggumpal karena mengandung kotoran logam akibat gesekan komponen.
"Apalagi oli kalau kelamaan enggak diganti akan berkurang daya pelumasannya," sambung Willy.
Ketika daya pelumasan berkurang, maka gesekan akan semakin besar dan makin banyak kotoran dari gesekan tadi.
Baca Juga: Filter Oli Mobil Enggak Diganti, Efeknya Bisa Bikin Komponen Ini Rusak
"Lama-lama jadi sludge atau lumpur, nah ini bisa menyumbat jalur pompa oli," wanti Willy,
Ketika jalur pompa oli tersumbat lumpur, maka komponen mesin bisa macet karena tidak ada pelumasan.
"Kalau macet, bisa-bisa dinding silinder baret, atau setang piston bengkok karena piston macet," tukasnya.
Karena itu ia menyarankan, sebaiknya rutin ganti oli setiap 5.000 km sekali agar mesin tetap optimal.