Gridoto.com - Ternyata ada rahasia yang bikin tenaga mesin Yamaha XMAX Connected jadi lebih merata.
Jika dibandingkan model sebelumnya, Yamaha XMAX Connected diklaim memiliki tenaga mesin yang lebih merata dari putaran bawah hingga atas.
Ternyata, ada penyesuaian yang dilakukan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) untuk membuat tenaga XMAX Connected lebih merata.
Seperti yang diungkapkan Ferry Nurul Fajar selaku Technical & Education PT YIMM kepada Gridoto, Selasa lalu (1/2/2023).
Baca Juga: Ternyata Murah, Segini Harga Filter Oli Mesin Yamaha XMAX Connected
"Jadi ada penyesuaian pada mapping ECU dan juga O2 sensor jika dibandingkan model sebelumnya," ujar Ferry sapaan akrabnya.
Posisi sensor oksigen atau O2 sensor yang sebelumnya ada di bagian head silinder, kali ini pindah letaknya menjadi di header knalpot.
Selain itu, jenis O2 sensor yang digunakan juga berbeda.
"O2 sensor di XMAX Connected sudah dilengkapi heater (pemanas). Jadi bisa bekerja lebih awal," tutur Ferry.
Baca Juga: Tuas Rem Sebelah Kiri Vespa Matic Keras? Ternyata InI Penyebabnya
O2 sensor sendiri baru bekerja pada suhu 300 derajat celcius, makanya ada penambahan heater agar O2 sensor bisa bekerja lebih cepat.
"Dengan begitu, input hasil pembakaran mesin bisa terbaca lebih cepat oleh O2 sensor dan dikirimkan ke ECU. Efeknya, pembakaran jadi lebih sempurna di setiap putaran mesin," yakin Ferry.
Tuh, ternyata XMAX Connected bukan cuma ganti baju dan tambah fitur navigasi saja, ada ubahan lain yang bikin performa motor lebih optimal.
Sekarang terjawab ya kenapa tenaga mesin XMAX Connected terasa lebih merata dibandingkan model sebelumnya.