GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kabarnya akan meluncurkan Daihatsu Ayla generasi terbaru pada tahun ini.
Berdasarkan informasi yang beredar, launching Daihatsu Ayla generasi terbaru akan dilakukan pada Maret 2023.
Kabar soal peluncuran Daihatsu Ayla generasi terbaru ini pun diaminkan oleh salah satu pramuniaga dealer Daihatsu, di kawasan Tangerang, Banten.
"Infonya sih Maret tahun ini, tapi dealer juga belum dapat informasi detail kapan diluncurkannya," ucap tenaga penjual tersebut saat dihubungi GridOto.com, Kamis (2/2/2023).
Ia juga mengatakan, konsumen yang tertarik memesan Daihatsu Ayla generasi terbaru bisa melakukan booking fee sebagai bukti keseriusan.
"Kalau berminat bisa bayar booking fee Rp 5 juta untuk tanda jadi dulu. Nanti harga resmi, spesifikasi, waktu pengiriman unit dan lain-lain akan difollow-up lagi," ucapnya.
Terkait spesifikasinya, kuat dugaan Ayla generasi terbaru ini akan sama seperti Perodua Axia di Malaysia.
Buat yang belum tahu, Perodua Axia merupakan kembaran Daihatsu Ayla dan Toyota Agya yang dijual di Malaysia.
Jika dilihat, pada akhir Januari Perodua juga telah merilis teaser resmi dari Axia generasi terbaru.
Baca Juga: Teaser Mobil Baru Perodua Axia, Kembaran Agya-Ayla Makin Canggih!