Audi Kenalkan Audi Activesphere, Konsep Coupe SUV yang Bisa Jadi Pikap

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 30 Januari 2023 | 16:24 WIB

Audi Activesphere diperkenalkan sebagai mobil konsep listrik Audi Sphere keempat. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Audi melanjutkan seri mobil konsep listrik Sphere dengan memperkenalkan Audi Activesphere (26/1).

Audi Activesphere hadir sebagai mobil konsep listrik keempat dalam seri konsep Sphere setelah Audi Skysphere, Grandsphere, dan Urbansphere.

Pada Activesphere, Audi bertujuan untuk menampilkan sebuah SUV Coupe masa depan yang cocok untuk konsumen penyuka aktivitas outdoor.

"Activesphere adalah sebuah mobil konsep yang unik," kata Gael Buzyn, Audi Design Studio Manager.

"Ia adalah sebuah crossover yang memiliki kesan elegan sebuah Audi Sportback, praktis selayaknya SUV, dan memiliki kemampuan off-road," tambah Buzyn.

Audi AG
Bagian belakang Audi Activesphere bisa dibuka dan difungsikan seperti bak pikap.

Baca Juga: Audi Grandsphere, Teknologi Mobil Listrik Konsep Semewah Jet Pribadi

Mulai dari eksterior, Audi Activesphere memiliki bodi Sportback empat pintu khas Audi yang berpadu dengan elemen desain tangguh sebuah SUV.

Sebut saja Activesphere memiliki bumper depan dan belakang yang sudah terintegrasi dengan skid plate, overfender tebal, dan side skirt tangguh.

Belum lagi Activesphere mendapatkan pelek 22 inci yang dibalut ban berukuran 285/55 untuk segala jenis medan.