GridOto.com - Tambal ban panggilan atau bisa disebut tambal ban online terpantau mulai bermunculan di sejumlah daerah.
Salah satunya Achmad Fadilah yang mulai menekuni usaha tambal ban online, khusus untuk kendaraan roda dua atau motor di Purwokerto, Jawa Tengah.
Melansir TribunBanyumas.com, pria yang akrab disapa Pak Dilah ini siap melayani panggilan untuk menambal ban motor tubeless maupun ban dalam.
Kehadirannya tentu mempermudah para pengguna motor yang mendadak alami ban bocor saat berada di jalan, khususnya yang berdomisili di wilayah Purwokerto dan sekitarnya.
Sebab dengan layanan tambal ban online tersebut, pengguna motor tidak perlu berkeliling untuk mencari tukang tambal ban.
Lantas, berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk menggunakan jasanya?
"Untuk tarif saya patok dikisaran Rp 20 ribu hingga Rp 30 ribu, tergantung kebocoran," ucap Pak Dilah.
Selain kondisi kerusakan, jarak yang ditempuh Fadilah juga berpengaruh terhadap tarifnya.
Wajar saja jika tarif yang dipatok sedikit berbeda dari tambal ban pada umumnya sob.
Baca Juga: Benarkah Asal Tambal Bisa Bikin Ban Motor Mudah Benjol? Ini Kata Mekanik
Pasalnya layanan yang ditawarkan adalah storing atau datang ke lokasi konsumen.
Dengan begitu, para konsumen tidak perlu menuntun motor untuk mendatangi pria yang akrab disapa Pak Dilah ini.
Untuk sobat GridOto yang hendak menggunakan jasa Pak Dilah, bisa langsung kontak di nomor WhatsApp 0813-2908-6791.
Artikel ini telah tayang di TribunBanyumas.com dengan judul Alami Ban Bocor di Purwokerto Banyumas? Hubungi Saja Tambal Ban Keliling Ini