Honda Brio Nyasar di Gunungkidul yang Bikin Heran, Sempat Beredar di Medsos Tapi Malah Dihapus

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 23 Januari 2023 | 13:35 WIB

Honda Brio nyasar di hutan wilayah Gunungkidul, pada Minggu (22/01/2023) dini hari. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Warga Dusun Petung yang ada di wilayah Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dibuat heran sama Honda Brio satu ini.

Soalnya, Honda Brio tersebut ditemukan tersesat di wilayah hutan yang ada di sekitar Dusun Petung, pada Minggu (22/01/2023).

Kejadian Honda Brio tersesat di hutan tadi sebetulnya sempat diunggah di akun Instagram @polres.gunungkidul, pada Minggu (22/01/2023).

Hanya saja saat artikel ini ditulis, postingan terkait Brio yang nyasar ke hutan di wilayah Gunungkidul sudah dihapus.

Instagram @polres.gunungkidul
Tangkapan layar postingan akun Instagram Polres Gunungkidul @polres.gunungkidul terkait insiden Honda Brio nyasar di hutan.

Terkait kejadian itu, Tulus selaku Lurah Giriwungu membenarkan kejadiannya dan menyebutkan insidennya terjadi pada pukul 01.00 WIB.

"Setelah diklarifikasi, kejadiannya pas malam kurang lebih pukul 01.00 WIB dini hari sampai pagi," ungkapnya, dikutip dari Tribunjogja.com, Minggu (22/01/2023).

Dalam postingan akun Instagram @polres.gunungkidul, memang tak disebutkan siapa dan asal pengemudi serta penumpang Brio ini.

Namun yang jelas terlihat ada ibu-ibu bersama seorang anak perempuan yang berada di Honda Brio tersebut.

Baca Juga: Rogoh Kocek Lebih Dalam, Update Harga Mobil Baru Honda Brio Naik Jadi Segini