GridOto.com - Ganti pelek mobil listrik lebih lebar, jarak tempuh jadi pendek?
Dalam modifikasi kaki-kaki, ganti pelek mobil listrik sama halnya bisa dilakukan seperti pada mobil umumnya.
Sesuaikan ukuran dan lebar pelek jangan sampai mengganggu fungsional mobil listrik.
Seperti ganti pelek dengan ukuran lebih lebar yang ternyata punya pengaruh pada jarak tempuh mobil listrik.
"Mobil listrik patokannya pakai jarak tempuh dari persentase kapasitas baterai," buka Widya Setiawan, pemilik toko pelek dan ban Otomax Store di Gading Serpong, Tangerang.
Baca Juga: Pasang Jalur Kabel Audio di Mobil Listrik, Begini Cara yang Aman
"Sama halnya dengan mobil mesin pembakaran, jarak tempuh mobil listrik jadi lebih pendek," terusnya.
Berkurangnya jarak tempuh dipengaruhi dari konstruksi pelek itu sendiri.
Dengan bertambahnya lebar pelek, maka area kontak tapak ban jadi lebih luas.
Bersamaan dengan gaya gesek yang dihasilkan jadi lebih besar.
"Baik untuk daya cengkeram, tapi memang bobot gulir roda jadi lebih berat," jelas Widya.
"Otomatis bobot mobil untuk melaju jadi bertambah," sambungnya.
Baca Juga: Mobil Listrik Kalau Ada Fitur Ini Bisa Jadi Powerbank Berjalan, Sob!
Dengan begitu, motor traksi untuk menggerakkan roda penggerak butuh lebih banyak daya listrik yang tersalur.
Dimana daya listrik yang dialirkan dari baterai jadi lebih besar untuk menyuplai tenaga motor traksi.
"Kapasitas baterainya jadi lebih cepat habis, berkurang jarak tempuhnya," simpul Widya.