GridOto.com - Kejernihan suara audio mobil, sound clarity jadi kuncian penting.
Dalam peningkatan kualitas suara audio mobil, salah satu parameter utama yang diperhatikan adalah sound clarity.
Adanya sound clarity di audio mobil menciptakan hasil suara yang jernih.
Sound clarity diibaratkan sebagai warna dalam suara yang dihasilkan speaker.
"Reproduksi setiap frekuensi suara yang dihasilkan speaker bisa didengar jernih (clear)," terang Utanto Wibowo, pemilik sekaligus sound tuner rumah modifikasi audio Elixir Car Stereo, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Lanjut Utanto, karakter speaker dengan sound clarity yang baik memiliki kejelasan dalam detail suara.
Baca Juga: Pilih Kabel Audio Buat Suara Ciamik, Begini Caranya Biar Enggak Ketipu
Seperti artikulasi lirik yang terdengar jelas dari vokalis.
Atau instrumen dengan suara yang ramai namun tetap terdengar jernih di setiap detailnya.