GridOto.com - Ambulans dengan gambar partai ditindak petugas dari Satlatas Polres Bogor, Jawa Barat di Jalur Puncak Bogor, pada Jumat (23/12/2022).
Penindakan ini dilakukan, lantaran ambulans dengan nomor polisi B 1489 UKP tersebut melawan arus saat melewati Jalur Puncak.
Ditambah pada saat yang bersamaan, petugas sedang menggelar Operasi Lilin Lodaya 2022 guna mengamankan arus lalu lintas jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Terkait kronologinya, Kanit Turjawali Satlantas Polres Bogor, Ipda Ardian menceritakan kalau ambulans datang dari arah Jakarta menuju Puncak dengan melawan arus.
Lalu ada iring-iringan bus, yang ikut membuntuti ambulans yang sedang menyalakan sirene dan rotator ini.
"Ambulans itu melawan arus dan mengawal dua bus serta sejumlah kendaraan kecil," papar Ardian, dikutip dari Kompas.com, Jumat (23/12/2022).
Petugas di lapangan yang merasa aneh pun menghampiri, dan memberhentikan laju ambulans tadi.
Setelah dicek, ternyata ambulans tak membawa pasien sakit yang mana membuat petugas semakin curiga.
Kemudian sopir ambulans ditanya, dan dia menjawab kalau mereka sedang membawa bantuan donasi gempa.
Baca Juga: Viral Video Rombongan Ambulans Logistik Gempa Cianjur Dicegat Warga, Pelaku Langsung Minta Maaf