Akhiri Kiprah, Kia Rilis Mobil Baru Kia Stinger Tribute Edition

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 23 Desember 2022 | 20:35 WIB

Kia Stinger Tribute Edition telah hadir sebagai mobil baru yang akan mengakhiri kiprah Kia Stinger. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Siap mengakhiri kiprah, Kia telah meluncurkan mobil baru Kia Stinger Tribute Edition sebagai edisi final Kia Stinger (21/12).

Kia Stinger Tribute Edition hadir sebagai mobil baru spesial penutup cerita Kia Stinger yang telah berkiprah sejak 2017 lalu.

Selama lima tahun tersebut, mobil baru Kia Stinger telah berkontribusi secara signifikan pada visi performa tinggi Kia terutama di segmen sedan.

"Stinger Tribute Edition menunjukkan sebuah babak cerita etos performa tinggi Kia," kata Chang Sung Ryu, Senior Vice President dan Head of Purchase CX Design Kia.

"Memiliki warna dan trim interior spesial yang belum pernah terlihat di sebuah sedan, Stinger Tribute Edition adalah selebrasi sesuai untuk kontribusi Stinger pada Kia," tambah Ryu.

Kia
Kia Stinger edisi final ini mendapatkan dua pilihan warna sekaligus beberapa fitur eksterior berwarna hitam.

Baca Juga: KIA Stinger Eye Catching Yang Punya Dosen, Bodi Semok, Kakinya Ciamik

Lantas apa yang membuat Stinger Tribute Edition spesial? Mulai dari eksterior, ia memiliki dua pilihan warna yaitu Ascot Green dan Moonscape Matte Grey.

Pilihan warna tersebut berpadu dengan sentuhan warna hitam pada spion, kaliper rem Brembo, dan pelek 5 V-spoke 19 inci miliknya.

Masuk ke interior, Kia memberikan beberapa upgrade spesial untuk meningkatkan kesan sporty Stinger Tribute Edition.

Sebut saja Stinger edisi spesial ini dapat balutan kulit Terracotta Brown pada jok dan door trim, lalu setirnya mendapatkan jahitan warna cokelat.

Selain warna cokelat, Kia juga menambahkan sentuhan efek serat karbon untuk aksen di sekitar hendel pintu dan konsol tengah.

Kia
Interior Kia Stinger mendapatkan sentuhan kulit cokelat Terracotta Brown dan serat karbon.

Baca Juga: Modifikasi KIA Stinger Gaya Sporty Pakai Body Kit Simpel dan Pelek 20 Inci

Oh iya, Kia Stinger edisi spesial ini mendapatkan emblem berbentuk tawon yang tersemat pada headrest jok.

Soal performa, Kia Stinger Tribute Edition mengandalkan mesin V6 twin turbo berkapasitas 3.342 cc.

Mesin keluarga Lambda Hyundai dan Kia tersebut mampu menghasilkan tenaga 367 dk dan torsi 510 Nm di versi terakhir Stinger.

Untuk menyalurkan tenaga dan torsi ke roda belakang, Kia Stinger mengandalkan transmisi 8-percepatan otomatis.

Kia hanya akan memproduksi sebanyak 1.000 unit Kia Stinger Tribute Edition dengan banderol mulai dari 49,15 juta won atau setara dengan Rp 598,98 juta di Korea (kurs 1 won = Rp 12,1869).