GridOto.com- Pengalaman tidak menyenangkan dialami Ade Habibie salah satu penjual mobil saat bertransaksi melalui OLX Autos.
Ceritanya, Ade ingin menjual mobil Honda Brio RS AT 2017 miliknya.
"Mau ganti dengan merek lain tahun yang lebih muda," jelas Ade.
Berdasarkan testimoni dari temannya yang menjual mobil lewat OLX Autos.
"Dari pengalaman menjual lewat OLX Autos yang dia ceritain ke sana, mobilnya dicek, diinspeksi, harganya oke, langsung dibayar. Mirip lah dengan diiklannya instan. Sesuai," bilangnya.
Dari situ, Ade berniat menjual melalui OLX Autos.
Lalu ia mendaftar dan setelah itu ada dari pihak OLX Autos yang akan inspeksi, datang langsung melihat mobil, Jumat (16/12) sekitar pukul 14.00 WIB.
Singkat cerita, setelah diinspeksi dan dinilai, pihak OLX Autos menawar harga pembukaan Rp 123 juta.
"Saya gak mau, karena pasaran untuk mobil saya di kisaran Rp 135 juta kredit, kalau cash di angka Rp 145-150 juta," ungkap Ade.
Baca Juga: Pihak OLX Autos Telah Menerima Keluhan Ade dan Segera Ditangani
Lalu pihak OLX Autos menaikkan nilai penawaran Rp 126 juta.
"Karena pertimbangan ingin instan dan segera jual untuk transaksi mobil yang baru, saya oke kan penawaran ini di angka Rp 126 juta," bilang Ade.
Setelah deal di angka Rp 126 juta, Ade menunggu berharap pihak OLX Autos segera menyelesaikan transaksi.
"Namun sampai malam, tidak ada kabar lagi. Saya kontak ke CS mereka menanyakan bagaimana kelanjutannya," bilang Ade.
Lantas pihak OLX Autos mengatakan transaksi dilakukan besok.
"Yaaa Agak kecewa sih katanya langsung bayar, tapi saya oke in saja. Dan karena belum komit dengan melakukan pembayaran, saya posting di OLX dengan harga Rp 141 juta Jumat malamnya," katanya.
Pada Sabtu (17/12) ada beberapa calon pembeli yang menawar di atas harga tawaran OLX Autos.
"Ada yang nawar Rp 131 juta mau DP dan bayar lunas Senin, saya tolak. Karena saya ingin segera jual," jelasnya.
Ade menolak pembayaran Senin itu dengan alasan ia ingin segera membayar mobil yang hendak dibeli.
"Walau selisih penjualan lebih mahal dari OLX Autos Rp 5 juta, akhirnya saya kembali ke OLX Autos untuk menanyakan komitmen kemarin," jelasnya.
Lalu, Ade mengkonfirmasi kembali ke OLX Autos soal penawaran sehari sebelumnya.
"Ehh... pihak OLX Autos malah menawar lagi harga yang sudah disepakati jadi Rp 116 juta. Yaa marah lah saya," jelasnya.
Ade mengatakan ke pihak OLX Autos sebenarnya sudah ada penawaran lebih tinggi dari pembeli lain, tapi bayarnya Senin, dan itu ditolaknya.
"Pihak OLX Autos malah ngomong, saya harus komit. Lah gimana sih, DP belum, kemudian ditanya kapan bayar Sabtu juga gak jelas, saya mau jual ke tempat lain dibilang gak komit," kesalnya.
Akhirnya, transaksi yang dilakukan batal.
Ade mengaku pelayanan yang dilakukan OLX Autos tidak sesuai dengan gembar gembor iklannya.
Terkait dengan keluhan Ade Habibie, saat ini tim PR OLX Autos sedang mengecek ke tim terkait perihal kronologis kejadian tersebut.
Namun demikian pihak OLX Autos belum bisa memberikan detail atas hal ini.
"Mohon ditunggu konfirmasi selanjutnya ya," jelas Zeno dari OLX Autos.