GridOto.com - Memasang rooftop tent di atap mobil untuk camping bersama keluarga, bisa jadi opsi menarik buat yang ingin memanfaatkan libur Natal dan tahun baru (Nataru).
Jika sobat membutuhkan rooftop tent mobil untuk libur Nataru, bisa melirik Rangaroo Motoshop yang merupakan brand outdoor lokal asal Yogyakarta.
Zainal Luthfi selaku owner Rangaroo Motoshop mengatakan, bahwa produk rooftop tent besutannya ini tersedia dalam beberapa pilihan ukuran.
"Untuk rooftop tent kami tersedia ukuran mulai 1,04 m x 2,45 m hingga 2 m x 2,45 m, dengan kisaran harga mulai Rp 6,5 juta sampai Rp 12 juta," kata Zainal kepada GridOto.com, Senin (19/12/2022).
Ia menjelaskan, rooftop tent garapannya ini memakai bahan 300D atau cordura yang tahan air, serta bisa diaplikasikan untuk semua jenis mobil.
"Tapi sesuaikan juga dengan ukuran mobilnya, semakin besar kapasitas tenda, maka mobilnya juga harus lebih besar," bebernya.
Masih menurut Zainal, sejauh ini rooftop tent masih menjadi salah satu produk Rangaroo Motoshop yang paling diminati konsumen.
Maka enggak heran, pembeli rooftop tent Rangaroo Motoshop rata-rata berasal dari luar Yogyakarta mencakup berbagai kota di Tanah Air.
"Konsumen kami hampir dari seluruh Indonesia, kami sudah kirim ke kota-kota di Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara Timur (NTT), Nusa Tenggara Barat (NTB), dan kota-kota di Pulau Jawa," terang Zainal.
Baca Juga: Sambut Libur Nataru, Jasa Marga Buka Akses Darangdan di Km 99 Tol Cipularang Secara Fungsional
Ia menambahkan, untuk biaya pengiriman cukup bervariasi tergantung dimensi produk yang dikirim.
"Untuk kirim rooftop tent mulai Rp 250 ribu dari Yogyakarta ke Jakarta hingga Rp 1,5 juta untuk Yogyakarta ke Medan. Besar kecil biaya ongkos kirim tergantung ukuran tendanya," pungkas Zainal.
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar harga rooftop tent besutan Rangaroo Motoshop:
Ukuran | Harga |
1,04 m x 2,45 m | Rp 6,5 juta |
1,22 m x 2,45 m | Rp 7 juta |
1,44 m x 2,45 m | Rp 8 juta |
1,60 m x 2,45 m | Rp 9 juta |
1,70 m x 2,45 m (2 tangga) | Rp 10 juta |
1,80 m x 2,45 m (2 tangga) | Rp 11 juta |
1,90 m x 2,45 m (2 tangga) | Rp 11,5 juta |
2 m x 2,45 m (2 tangga) | Rp 12 juta |