GridOto.com - Emak-emak asal Banyuwangi, Jawa Timur ini bikin pegawai dealer kaget karena beli Honda PCX 160 secara cash dengan uang recehan.
Adalah Dartik (47) warga Desa Sumbersewu, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi yang membeli Honda PCX 160 di salah satu dealer di Kecamatan Rogojampi, Selasa (13/12/2022).
Menariknya, uang receh yang dibawanya untuk membeli Honda PCX 160 merupakan hasil tabungan selama empat tahun.
Untuk diketahui, sehari-harinya Dartik bekerja sebagai penjual gorengan dan memang sengaja menabung untuk membeli motor baru.
Uang tabungannya terdiri dari uang recehan, seperti uang koin Rp 500 dan Rp 1.000 serta uang kertas Rp 2.000 yang dikumpulkannya di dalam galon.
"Saya simpan selama ini dalam galon selama empat tahun," ujar Dartik dikutip dari Surya.co.id, Selasa (13/12/2022).
Ia juga tak menargetkan uang yang harus disihkannya untuk menabung, terkadang bisa Rp 25.000 per hari dan hanya bisa menabung Rp 5.000.
Terkadang penjual gorengan tersebut juga tak menabung sama sekali, karena tidak memiliki uang receh yang bisa disisihkannya.
"Jadi kalau ada uang receh, langsung cepat-cepat saya masukkan ke dalam galon," ungkap Dartik.
Baca Juga: AHM Resmi Update New Honda PCX 160, Apa Saja yang Berubah?